Wednesday, April 5, 2023

Ada Penyamaan Persepsi Lokakarya 7 PPGP Angkatan 6 Gelombang 2 (Part 1)

Ada Penyamaan Persepsi Lokakarya 7 PPGP Angkatan 6 Gelombang 2 (Part 1)

Oleh : Guru Ataya (PP_117_Iwan Sumantri)

Bandung, 5 April 2023. Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) merupakan suatu Langkah stategis dari pemerintah Republik Indonesia dengan mewujudkan guru yang berdaya dan memberdayakan dalam meningkatkan kualitas pembelajaran yang berorientasi pada peningkatan proses dan hasil belajar peserta didik. Dalam pelaksanaannya program PGP adalah program pengembangan keprofesian berkelanjutan melalui pelatihan dan pendampingan yang berfokus pada kepemimpinan pembelajaran agar guru adapat menggerakkan komunitas belajar disekitarnya yang dapat mewujudkan merdeka belajar peserta didik.

Program PGP diselenggarakan dalam rangka memberikan bekal kemampuan kepemimpinan pembelajaran dan pedagogi kepada guru sehingga mampu menggerakan komunitas belajar, baik di dalam maupun di luar sekolah serta berpotensi menjadi pemimpin Pendidikan yang dapat mewujudkan rasa nyaman dan kebahagiaan peserta didik ketika berada di lingkungan sekolahnya masing-masing.

Rancang bangun program PGP mengguanakan pendekatan androgogi dan blended learning selama enam bulan. Program tersebut didesain untuk mendukung hasil belajar yang implementatif berbasis lapangan. Untuk itu maka 70% kegiatan dilakukan dalam bentuk on-the-job training di mana guru sebagai peserta PGP tetap bertugas mengajar dan menggerakkan komunitas di sekolah. Sementara 20% kegiatan dirancang dalam bentuk kegiatan bersama rekan sejawat dan 10% lainnya dilakukan dalam bentuk pembelajaran bersama naras umber/intrruktur, fasilitator, dan pengajar praktik.

Merujuk dari uraian diatas, agar program PGP terutama Lokakarya 7 dapat berjalan dengan efektif, diperlukan koordinasi yang tersruktur dan sistematis dari setiap elemen pendukungnya, elemen-elemen dimaksud anatara dinas pendidikan provinsi maupun kabupaten/kota, dan pengajar praktik.  Untuk melakukan koordinasi dengan baik, maka dipandang perlu dilaksanakan penyamaan persepsi penyelenggaraan Lokakarya 7.

Bertempat di Gedung BBGP Provinsi Jawa Barat di Jalan Dipononegoro No.12, Citarum Bandung Wetan, Kota Bandung 40115, kami para Pengajar Praktik yang b erjumlah 123 orang yang berasal dari Kabupaten Sukabumi, Kab. Tasikmalaya,Kota Banjar,Kota Cirebon, Kota Depok dan Kota Sukabumi kegiatan  Penyamaan Persepsi Lokakarya 7 PPGP Angkatan 6 Gelombang 2 di gelar.

Kami para PP dari kabupaten Sukabumi yang berjumlah 41 orang, berangkat secara rombongan bersama. Tepat pukul 06.00 dari Mesjid Darulmatin Cibadak kami meluncur menuju gedung BBGP Kampus Calakan, tepat pukul 11.00 kami tiba digedung tersebut.

Setelah melakukan proses pendaftaran dan daftar ulang serta cek in melalui https://simaddu.bbgpjabar.net/login, kami diterima dengan ramah dan penuh kekeluargaan di BBGP Jabar. Kami semua dengan tertib dan teratur ditempatkan di kamar-kamar BBGP yang sudah tersedia. Rata-rata kami ditempat di satu kamar berdua.

Baca Juga:

Tepat pukul 14.00 kegiatan resmi dibuka oleh perwakilan BBGP Jabar Bapak Dadang Supriatna,S.Pd.,M.Ed mewakili kepala BBGP Jabar Mohamad Hartono,S.H.,M.Ed yang tak bisa hadir karena ada cara bersamaan rapim para kepala BBGP se-Indoenesia.

Sebelum kegiatan dibuka, Ibu Gena Agnia Fadhilah,M.Pd., selaku ketua penyelenggara menyampaikan laporannya. Belaiau menyampaikan, Tujuan, jumlah peserta dan hasil yang diharapkan dari kegiatan tersebut.

Hasil yang diharapkan pada Penyamaan Persepsi Penyelenggaraan Lokakarya 7 PPGP angkatan 6 diantaranya: 1) Terwujudnya persamaan persepsi PP selaku pengajar dan dinas pendidikan selaku panitia dalam penyelenggaran Lokakarya 7; 2) Rancangan penyelenggaraan Lokakarya 7 ( Loka 7 diselenggarakan tanggal 14 s.d. 15 April 2023); 3) PP menyelesaikan seluruh penilaian CGP di LMS untuk seluruh pendampingan individu dan lokakarya (kecuali lokakarya 7); 4) Kesepakatan penyelesaian seluruh penilaian CGP oleh pengajar praktik di LMS untuk seluruh pendampingan individu dan lokakarya setelah Lokakarya 7.

Setelah kegiatan di buka secara resmi, agenda berikutnya tentang kebijakan penyelenggaraan PGP, penjelasan teknis kegiatan dan progres penilaian CGP oleh PP.

Lensa Hari Pertama Kegiatan Penyamaan Persepsi Loka 7 PPGP Angkatan 6 Gel. 2

Tepat pukul 16.30 kegiatan di hari pertama tentang Penyamaan Perepsi Lokakarya 7 diakhiri, akan dilanjut pada hari berikutnya, Kamis, 6 April 2023, dengan materi Evaluasi Diri yang akan disampaikan oleh Shanaz Haque.

(bersambung Part 2)


1 comment: